Berperan Aktif Sebagai Stakeholder CU Bina Seroja
Anggota Credit Union bukan sekadar seorang penyimpan atau peminjam. Sebagai pemilik dan pemanfaat/pelanggan Credit Union, Anggota perlu menjalankan fungsinya secara proporsional. Karena, Anggota memiliki tanggung jawab dan peran sebagai pemangku kepentingan utama atau stakeholder dalam Credit Union. Begitu juga yang seharusnya terjadi di CU Bina Seroja. Jadi, Anggota tidak hanya sekadar melakukan kegiatan simpan dan pinjam, tetapi juga harus peduli terhadap keberlangsungan lembaga pelayanan wirausaha keuangan milik bersama ini. Dalam prosesnya, kegiatan wirausaha keuangan Credit Union harus dapat memberikan dampak sosial bagi para Anggotanya. Layanan pinjaman misalnya, harus bisa menjadi sarana pemberdayaan taraf dan nilai hidup keluarga Anggota. Jadi produk dari Credit Union tidak semata-mata bertujuan ekonomis, Anggota juga layak memanfaatkannya sebagai sarana pengembangan diri.
Mari kita segarkan kembali pemahaman dan penghayatan kita mengenai fungsi Anggota Credit Union. Satu fungsi utamanya adalah sebagai pemegang kendali Credit Union. Fungsi ini dilakukan secara demokratis melalui forum tertinggi yang disebut Rapat Anggota. Di sanalah mereka mendelegasikan wewenangnya dengan memilih Anggota yang mereka percaya, sesuai kebutuhan tatanan organisasi, untuk mengurus dan mengawasi tata kelola Credit Union secara baik dan benar dalam periode yang ditentukan bersama.
Regulasi menggariskan kebijakan organisasi dipercayakan kepada Pengurus dan kebijakan pengawasan dipercayakan kepada Pengawas. Kedua unsur kepengurusan ini bertanggung jawab membangun kinerja Credit Union sesuai dengan VISI & MISI-nya. Kemudian, untuk menjalankan tata kelola operasional sehari hari, Pengurus mendapatkan wewenang untuk mengangkat tenaga profesional yang masuk dalam struktur Manajemen Credit Union.
Fenomena yang terjadi di CU Bina Seroja, baru sebagian kecil Anggota yang mau berpartisipasi aktif menjalankan tanggung jawabnya sebagai Anggota. Padahal, lembaga ini telah memiliki tidak kurang dari 6.000 Anggota. Berdasarkan pantauan saya selintas, banyak Anggota yang belum tahu secara proporsional hak dan tanggung jawab mereka sebagai pemangku kepentingan utama dalam Credit Union. Mereka selama ini hanya berupaya memenuhi kewajiban dalam menyimpan dan memanfaatkan pinjaman.
Padahal, Anggota CU Bina Seroja seharusnya mampu menjalankan peran penting selain menjadi pengguna layanan Credit Union. Anggota sebenarnya juga bertanggung jawab mengembangkan organisasi CU Bina Seroja. Banyak hal yang bisa dilakukan seperti berpatisipasi dalam pengambilan keputusan yang berkaitan dengan AD & ART sebagai pedoman dalam melaksanakan tata kelola Credit Union. Atau, senantiasa mengikuti serta membantu perkembangan CU Bina Seroja dengan intensif memelajari dan menelaah laporan pertanggungjawab-an Pengurus dan Pengawas yang diberikan secara periodik. Selain itu, Anggota yang baik juga berkenan menyampaikan saran serta pendapat konstruktif demi penguatan dan keberlanjutan kehidupan Credit Union. Tidak kalah pentingnya, Anggota yang baik juga bertanggungjawab melaksanakan hak memilih dan dipilih dalam proses regenerasi kepengurusan.
Yang menjadi tantangan CU Bina Seroja saat ini adalah adanya kesediaan Anggota untuk terpilih dalam struktur kepengurusan, Ketika namanya diusulkan, biasanya Anggota beralasan tidak paham mengorganisasi Credit Union, merasa tidak mampu untuk memimpin, dan yang paling klasik adalah alasan tidak punya waktu.
Sesungguhnya Credit Union adalah wahana yang memberikan kesempatan kepada Anggotanya untuk mengembangkan diri dalam kepemimpinan dan wawasan, melalui proses belajar sambil melakukan (learning by doing). Syarat utamanya: memiliki gelar dan atau modal tiga huruf sakti yaitu kata “M A U !!!“ MAU rendah hati untuk belajar, MAU menyediakan waktu, MAU bekerjasama, MAU saling mendengarkan, MAU saling percaya, saling mengerti dll.
Kata sakti ini akan menjadi modal yang baik dalam upaya membangun rasa kepedulian terhadap lembaga milik bersama ini, dengan semangat swadaya, solidaritas, inovatif melalui pendidikan. Mari tingkatkan partisipasi aktif kita, demi keberlanjutan dan peningkatan mutu pelayanan CU Bina Seroja milik kita bersama ini, sebagai lembaga pelayanan wirausaha keuangan berjati diri Koperasi.
Onward never retreat !!!
Oleh : Th. Trisna A. – BA 007