Koperindo

Berita Rangkaian Pelatihan Keterampilan Merajut

 

Pada tahun 2018, CU Bina Seroja memiliki program kerja dalam bidang pendidikan anggota yaitu melaksanakan pelatihan keterampilan. Pelatihan keterampilan yang dimaksud adalah pelatihan pembekalan teknik pada bidang bidang tertentu. Pelatihan keterampilan yang diberikan kepada anggota bertujuan agar anggota memiliki skill baru maupun meningkatkan skill yang sudah ada sehingga anggota dapat memiliki bekal jika berkeinginan untuk berwirausaha.

 

Pemberian pelatihan ini juga sebagai bentuk pemberdayaan CU Bina Seroja kepada anggotanya. Pemberdayaan anggota, baru baru ini merupakan sorotan terkini pada gerakan forum CU KAJ dan Puskopdit Jakarta.  Isu pemberdayaan tersebut mulai “mengkritik” CU yang sudah semakin tumbuh besar, dengan pencapaian aset dan anggota yang semakin besar, namun tidak dibarengi dengan pengembangan anggota itu sendiri. Selain memperhatikan perkembangan lembaga, seyogyanya CU sebagai gerakan demokrasi ekonomi yang dicanangkan oleh Friedrich Wilhelm Raiffeisen juga harus mengembangkan anggotanya, karena filosofi dari Credit Union sejati adalah people helping people .

 

Pemikiran tentang pemberdayaan tersebut  mendorong Pengurus agar melakukan langkah nyata dalam memberdayakan anggota, dan salah satu bentuk konkritnya adalah mengadakan pelatihan keterampilan merajut ini. Dengan adanya pemberdayaan anggota ini diharapkan anggota dapat mengembangkan potensi diri dan bermuara pada peningkatan kesejahteraan ekonomi melalui usaha usaha barunya.

 

Sebanyak 15 (lima belas) orang tertarik dan berkomitmen untuk mengikuti pelatihan ini. Pelatihan keterampilan merajut ini telah dimulai pada akhir Agustus dan berakhir pada akhir  November 2018. Sebanyak 12 (dua belas) kali pertemuan telah diikuti oleh para peserta, mereka berkomitmen datang setiap hari sabtu dan bersama sama membuat karya-karya terbaik. Pelatihan keterampilan merajut ini, difasilitatori oleh Ibu Aryanti Louisa Dewi yang juga merupakan anggota, sehingga prinsip anggota menolong anggota lain sangat kental begitu terasa. Setelah rangkaian pelatihan selesai para peserta sebagian besar sudah menguasai teknik teknik merjaut, dan hasilnya mereka semua sudah dapat membuat topi, syal, peci, blazer, cardigan dll. Dengan keterampilan baru yang telah dimiliki diharapkan anggota dapat membuat usaha baru, dan apabila kesulitan mendapatkan modal, CU Bina Seroja dapat membantu  dengan modal yang dapat dipinjam dari produk pinjaman mikro denga bunga yang sangat kompetitif, yaitu 6 % flat per tahun.

 

Pada tahun 2019, pelatihan keterampilan lainnya juga semakin gencar dilaksanakan dengan berbagai bidang tertentu. Oleh karena itu bagi anda yang juga ingin meningkatkan kemampuan terpendam anda, siapkan diri anda untuk mendapatkan pelatihan keterampilan usaha dari CU Bina Seroja.

Anggota berkembang, CUBS semakin riang !!

 

Oleh : Anang Ys

 

        

  

      

BERITA